Kecelakaan Maut di Jalan Trikora Banjarbaru, Pengendara Motor Perempuan Tewas

Daftar Isi
LINK REKAMAN VIDEO: 
*Jika saat diklik mengarah ke situs lain tidak ke video, langsung klik kembali (back) lalu klik ulang linknya untuk melihat video tanpa sensor*


BANJARBARU — Kecelakaan lalu lintas maut terjadi di Jalan Trikora, Kota Banjarbaru, Kalimantan Selatan, Jumat (2/1/2026) sekitar pukul 12.11 Wita. Seorang perempuan pengendara sepeda motor tewas setelah terlibat kecelakaan dengan sebuah truk kontainer.

Korban diketahui mengendarai sepeda motor Honda Vario hitam kombinasi merah dengan nomor polisi DA 4918 AD. Dalam peristiwa tersebut, sebagian tubuh korban terlindas truk kontainer hingga menyebabkan luka serius.

Korban mengalami luka berat pada bagian kaki dan tangan kanan. Sementara tangan kiri serta kepala dilaporkan tidak mengalami cedera berarti. Usai kejadian, korban sempat mendapatkan penanganan medis intensif, namun nyawanya tidak tertolong dan dinyatakan meninggal dunia pada sore hari.

Pihak keluarga korban telah menerima kabar duka tersebut.
Di tengah proses penanganan, beredar informasi di media sosial, salah satunya melalui akun Instagram df_pacelbayibjm, yang menyebutkan bahwa korban merupakan seorang santri pondok pesantren. Disebutkan pula korban hendak menuju Jalan Trikora untuk menghadiri pengajian dan dikenal sebagai penghafal Al-Qur’an. Dalam unggahan tersebut, korban dikabarkan meninggal dunia setelah waktu Asar.

Hingga kini, pihak kepolisian setempat masih melakukan penyelidikan lebih lanjut guna memastikan kronologi lengkap kecelakaan tersebut.



Posting Komentar

-->